HUBUNGAN DUKUNGAN SUAMI DENGAN KEPATUHAN IBU HAMIL DALAM MENGKONSUMSI TABLET FE

STUDI DI PUSKESMAS JETIS YOGYAKARTA

  • Anjarwati Anjarwati Universitas Aisyiyah Yogyakarta
Keywords: dukungan suami, kepatuhan, ibu hamil, tablet Fe

Abstract

Angka Kematian Ibu di Indonesia 359 per 100.000 kelahiran hidup. Salah satu penyebab tidak langsung kematian ibu adalah anemia. Anemia dapat dicegah dengan mengkonsumsi tablet Fe. Dukungan suami merupakan salah satu faktor yang meningkatkan kepatuhan ibu hamil dalam mengkonsumsi tablet Fe. Ketidakpatuhan mengkonsumsi tablet Fe berdampak pada anemia pada ibu hamil. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan dukungan suami dengan kepatuhan ibu hamil mengkonsumsi tablet Fe. Metode penelitian menggunakan observasional analitik dengan pendekatan cross sectional. Sampel penelitian ini sebanyak 50 ibu hamil trimester II dan III pada tanggal 12-20 Juli 2016 dengan teknik purposive sampling. Instrumen penelitian menggunakan kuesioner dan analisis data menggunakan  chi square. Ibu hamil yang memperoleh dukungan suami baik 30 orang (60%), cukup 10 orang (20%), dan kurang  10 orang (20%). Ibu hamil yang patuh mengkonsumsi tablet Fe sebanyak 36 orang (72%). Hasil uji chi square diperoleh nilai x2 hitung sebesar 28,836 nilai fisher exact test signifikan pada 0,000 (p value<0 ,05), dan koefisien kontingensi sebesar 0,605 dengan tingkat keeratan kuat.

References

1. Amaliana, R., 2015. Hubungan Peran Bidan dengan Kepatuhan Konsumsi Tablet Fe pada Ibu Hamil di Wilayah Kerja Puskesmas Pringapus Kabupaten Semarang. Skripsi. Semarang: Program Studi D IV Kebidanan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Ngudi Waluyo.
2. Astuti, HP., 2012. Buku Ajar Asuhan Kebidanan IBU I, Rohima Press, Yogyakarta.
3. Departemen Kesehatan, RI., 2011. Asuhan Kebidanan Post Partum,Departemen
4. Kesehatan, Jawa Tengah.
5. .........., 2014. Profil Kesehatan Indonesia dalamhttp://www.Depkes. go.id, diakses tanggal 10 Desember 2015. Dinkes, DIY., 2015. Profil Kesehatan Kota Yogyakarta, Dinas Kesehatan, Yogyakarta.
6. Gebre, A. 2015.Assessment of Factors Associated with Adherence to Iron-Folic Acid Supplementation Among Urban and Rural Pregnant Women in North Western Zone of Tigray, Ethiopia: Comparative Study, International Journal of Nutrition and Food Sciences. 4 (2).
7. Kementrian Kesehatan, RI., 2012. Profil Kesehatan Indonesia, Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, Jakarta.
8. Kunjtoro, ZA. 2012. Dukungan Sosial Pada Lansia dalam http//www.e-psikologi.com, diakses tanggal 15 desember 2015.
9. Niven., 2008. Psikologi Kesehatan Pengantar untuk Perawat dan Profesional, EGC, Jakarta.
10. Purwandari, A. 2008. Konsep Kebidanan Sejarah dan Profesionalisme. EGC: Jakarta.
11. Wiradyani, LAA, Khusnun H, Achadi EL. 2011. Faktor-Faktor Yang Berhubungan dengan Kepatuhan Ibu Mengkonsumsi Tablet Besi Folat Selama Kehamilan. Jurnal Gizi dan Pangan vol 3.
12. Retnaningtyas, E., 2014. Hubungan Persepsi Ibu Hamil tentang Peran Bidan dalam Pencegahan Anemia denganKepatuhan Jumlah dan Cara Minum Tablet Besi di Kota Kediri Tahun 2014. Jurnal Volume 2.
13. Sulistyawati, A. 2009. Asuhan Kebidanan pada Masa kehamilan. Jakarta: Salemba Merdeka.
14. Yenita, S. 2011. Faktor Determinan Pemilihan Tenaga Penolong Persalinan di Wilayah KerjaPuskesmas Desa Baru Kabupaten
15. Pasaman Barat Tahun 2011. Thesis. Universitas Andalas Padang.
Published
2016-12-01
How to Cite
1.
Anjarwati A. HUBUNGAN DUKUNGAN SUAMI DENGAN KEPATUHAN IBU HAMIL DALAM MENGKONSUMSI TABLET FE. Jurnal Ilmiah Bidan [Internet]. 1Dec.2016 [cited 20Apr.2024];1(3):19-5. Available from: https://e-journal.ibi.or.id/index.php/jib/article/view/14
Section
Articles